TEMPO.CO, Jakarta – Sekitar 100 anak marjinal di kawasan Jakarta Utara dilibatkan dalam 2013 Global Dream High Camp di Hotel Sunlake, Sunter, belum lama ini. Acara itu menjadi bagian program kepedulian sosial dari CJ Grup dan Korean Tourism Organization.
Anak-anak jalanan yang berusia mulai 5 hingga 15 tahun itu melakukan wisata edukasi, yakni diajak menghias kue, membuat bibimbap (makanan tradisional Korea), membuat kipas, topeng tradisi Korea, dan menonton film di Blitz Megaplex.
Menurut Ketua Asosisiasi Korea-Indonesia Shin Keeyup, banyak perusahaan Korea berinvestasi di Indonesia. Selain keuntungan, mereka juga diharapkan aktif membuat program kepedulian sosial (CSR).
via HeniPutra.Net http://heniputra.net/wisata-edukasi-anak-marjinal-dalam-program-csr.html
0 Response to "Wisata Edukasi Anak Marjinal dalam Program CSR "
Posting Komentar
Bagaimana menurut kamu??? hmmmmmmmm @_^;