Layar ASUS Book Trio Full HD IPS Plus SonicMaster


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – ASUS Transformer Book Trio memiliki layar 11,6 inci, resolusi Full HD dengan teknologi IPS.


Artinya, semburannya bisa menampilkan gambar dengan tajam, kaya dan akurasi warna yang tinggi dalam sudut pandang hingga 178 derajat.


Layar sentuh capacitive yang digunakan mendukung multi-touch hingga 10 jari untuk menghadirkan kenyamanan saat pengguna menggunakan Windows 8 ataupun Android.


Adapun backlit keyboard dan multi-touch touchpad memastikan pengguna PC desktop dapat tetap produktif saat memakai Transformer Book Trio.


ASUS Transformer Book Trio dilengkapi speaker stereo berteknologi SonicMaster, baik pada docking PC station ataupun juga di tablet.


Dengan demikian, produk ini mampu menghasilkan suara yang kaya dan detail saat memainkan audio dari musik, game, ataupun film.


ASUS Transfomer Book Trio juga tidak mengorbankan portabilitas demi meraih fleksibilitas atau sebaliknya. Dengan WiFi 802.11ac dan Bluetooth 4.0 di PC station dan juga 802.11n serta Bluetooth 3.0 di tablet, Transformer Book Trio menghilangkan kebutuhan untuk menyambungkan dengan kabel.


Baterai terpisah baik di tablet ataupun di keyboard juga memaksimalkan fungsi mobilitas. Sebagai gambaran, Transfomer Book Trio menawarkan masa aktif hingga 13 jam dalam modus tablet Android dan 5 jam dalam modus PC desktop atau notebook Windows 8, tergantung aplikasi yang dijalankan.


Baca Juga:


Layar ASUS Book Trio Full HD IPS Plus SonicMaster


Dua Delegasi Korea Bertemu Bahas Kawasan Industri Kaesong


Kaka Slank Ajari Ricky Harun Pegang Mic yang Benar



Source: http://id.berita.yahoo.com/layar-asus-book-trio-full-hd-ips-plus-064600552.html






via HeniPutra.Net http://heniputra.net/layar-asus-book-trio-full-hd-ips-plus-sonicmaster.html

0 Response to "Layar ASUS Book Trio Full HD IPS Plus SonicMaster"

Posting Komentar

Bagaimana menurut kamu??? hmmmmmmmm @_^;