ILUSTRASI |
Padahal, banyak sekali impian keluarga yang belum terwujud, mulai dari beli rumah, beli mobil, traveling bersama ke luar negeri, dan umroh. Ketika mengintip jumlah tabungan, kamu merasa sedih karena masih jauh dari harapan.
Kamu bahkan terpikir untuk mencari cara mendapatkan pemasukan tambahan. Tujuannya agar tabungan cepat menggendut tentunya. Hanya saja, kamu tak punya waktu untuk menjalankan bisnis atau pekerjaan sampingan.
Jangan putus asa, mungkin ada beberapa kebiasaan yang tidak kamu sadari berpotensi menggerogoti keuangan keluarga. Kebiasaan-kebiasaan di bawah ini bisa membuat pengeluaran belanja rumah tanggamu membengkak. Berikut kebiasaan buruknya seperti dilansir cekaja.com:
Kamu telah berusaha memasak setiap hari untuk memenuhi kebutuhan keluargamu, tujuannya untuk berhemat. Namun, kok rasanya pengeluaran untuk makan sehari-hari masih saja membengkak?
Coba kamu ingat-ingat, seberapa sering kamu membuang makanan sisa? Jika jawabannya hampir setiap hari, kamu harus pasang strategi baru. Ingat, membuang makanan sisa sama saja membuang uang. Maka, jangan jadikan ini kebiasaan.
Masaklah seperlunya, buat estimasi berapa porsi yang akan kamu masak, misalnya hanya untuk dua orang sekali makan. Melihat kondisi seperti itu, jangan masak melebihi dua porsi
Sumber: merdeka
0 Response to "Kenapa Pengeluaran Sering Sekali Bocor, Ini Alasannya...."
Posting Komentar
Bagaimana menurut kamu??? hmmmmmmmm @_^;