Selama ini yang menjadi fokus utama kamera superzoom adalah kemampuan optical zoom lensanya. Lewat WB2200F, Samsung membuktikan sebuah kamera superzoom kini dapat memiliki nilai tambah lewat inovasi baru yang ditawarkannya yaitu rancangan bodi dengan dual-grip.
[CES 2014] Samsung WB2200F: Kamera Superzoom Pertama di Dunia dengan Dual Grip
Samsung mengklaim bahwa kehadiran dual-grip pada WB220F dapat menambah kenyamanan pengguna dalam menggenggam dan mengoperasikannya. Kamera ini juga menjadi kamera superzoom pertama di dunia yang hadir dengan desain tersebut. Selain itu, Anda juga dapat menemukan lubang intip elektronik dan tombol kendali i-Function yang dapat digunakan untuk mempermudah pembidikan.
Di balik keunikan desain bodinya, kamera prosumer ala DSLR ini dipersenjatai dengan sensor BSI CMOS 16 megapixel dan lensa ultrawide 20mm berkemampuan optical zoom 60x yang bisa melakukan zoom hingga jarak fokal lensa 1.200mm. Layar berukuran 3 inci juga telah disiapkan untuk menampilkan hasil bidikan Anda dan telah dilengkapi koneksi Wi-Fi dan NFC.
[CES 2014] Samsung WB2200F: Kamera Superzoom Pertama di Dunia dengan Dual Grip
Lewat konektivitas Wi-Fi dan NFC, Anda kini dapat menghubungkan seluruh perangkat berbasis Android dengan ekosistem digital Samsung. Ini bisa terjadi lewat beberapa fitur istimewa yang dimilikinya seperti Tag & Go, Photo Beam, Autoshare, Remote Viewfinder, dan MobileLink.
Samsung belum mengumumkan kapan dan berapa harga WB2200F saat dipasarkan. Dilihat dari spesifikasinya, kami memperkirakan kamera ini akan dipasarkan dengan harga sekitar Rp4 juta.
Samsung WB2200F
Sensor
BSI CMOS 1/2.3 inci
ISO
80-6400
Lensa
20-1200mm, 60x optical zoom
Layar
3 inci 460.000 titik.
Viewfinder
elektronik
Video
1920 x 1080 30p
Kartu Memori
SD, SDHC, SCXC
Konektivitas
USB, HDMI, Wi-Fi, NFC
Dimensi
119x122x99 milimeter
Bobot
708 gram
Source: http://id.berita.yahoo.com/ces-2014-samsung-wb2200f-kamera-superzoom-pertama-di-055342699.html
via HeniPutra.Net http://heniputra.net/ces-2014-samsung-wb2200f-kamera-superzoom-pertama-di-dunia-dengan-dual-grip.html
0 Response to "[CES 2014] Samsung WB2200F: Kamera Superzoom Pertama di Dunia dengan Dual-Grip"
Posting Komentar
Bagaimana menurut kamu??? hmmmmmmmm @_^;