GTA V Bajakan, Microsoft Blokir Akun Xbox 360


Ghiboo.com – Pengembang game Rockstar yang telah merilis game legendaris Grand Theft Auto tampaknya kecolongan.


Pasalnya, Game terbarunya GTA V sudah bocor alias sudah bermunculan versi bajakannya untuk Xbox 360 dan PS3. Seperti salah satunya yang dijual melalui situs jual beli Ebay.com.


Tak diketahui bagaimana game tersebut muncul lebih awal dibanding aslinya yang akan dirilis beberapa hari lagi. Diperkirakan game bajakan ini merupakan hasil copy atau duplikasi dari game sebenarnya oleh orang dalam.


Kasus pembajakan tersebut tak sampai di situ saja, game legendaris yang sudah banyak ditunggu-tunggu penggemarnya ini kini dapat diunduh melalui torrent dengan besar data 16,28 GB seperti dilansir dari Cinemablend.com, Senin (16/09). Tampaknya inilah kecolongan terbesar yang terjadi pada Rockstar.


Microsoft pun mengambil langkah tegas dengan memblokir akun Xbox 360 yang memainkan GTA V bajakan tersebut. Tak hanya itu, Rockstar Games, Microsoft dan Take Two Interactive bekerjasama untuk menutup segala kebocoran yang terjadi.


Namun berbeda dengan Sony, sampai saat ini mereka belum mengambil langkah tegas akan kaset bajakan yang sudah muncul di pasaran dengan platform PS3.



Source: http://id.berita.yahoo.com/gta-v-bajakan-microsoft-blokir-akun-xbox-360-123000930.html






via Website Tutorials for Beginners http://heniputra.net/gta-v-bajakan-microsoft-blokir-akun-xbox-360.html

0 Response to "GTA V Bajakan, Microsoft Blokir Akun Xbox 360"

Posting Komentar

Bagaimana menurut kamu??? hmmmmmmmm @_^;